Wednesday, December 25, 2019

English on Air, Cool guys..!!


Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS)Pendidikan Bahasa Inggris berhasil meraih satu capaian ketrampilan dalam berbahasa Inggris.  Kali ini, HMPS menjalankan programnya untuk mempraktikkan bahasa Inggris dalam public speaking yang bekerja sama dengan radio pemerintah Kabupaten Nganjuk Rsal Fm. Dari frekuensi 105.3 fm dipancarkan langsung dari Jalan Merdeka Nganjuk maka setiap hari Minggu Rsal menyiarkan program English On Air (EoA ) selama 1 jam dari pukul 9.00 sampai 10.00 selesai. Dengan host dari mahasiswa dan mengundang guest star dari pihak luar HMPS.  Bisa jadi guest datang dari deretan dosen bahasa Inggris atau program studi yang lain. Terkadang juga dari aktivis bahasa Inggris diluar kampus, seperti siswa SMA, guru kursus, pemerhati bahasa dan seni hingga native speaker yang sedang mampir ke Nganjuk.




Secara bergantian mahasiswa mempraktikkan mata kuliah Speaking dengan menjadi guest EoA tiap minggunya.  Setiap dialog interaktif yang terjadi selalu mengangkat tema yang berbeda yakni mulai dari Idol, Hobby, Mother's Day dan sebagainya. Acara yang mempunyai password 'Cool Guys!' ini hadir sebagai sinergi dari bahasa Indonesia dan Inggris karena cara penyampaian adalah 30% boleh pakai bahasa Indonesia dan 70% dalam bahasa Inggris.
 Dengan adanya program siaran ini maka mahasiswa bisa meningkatkan kemampuan mereka untuk bercakap bahasa Inggris tanpa rasa cemas. Hal ini karena mereka memiliki pendengar pasif yang secara tidak langsung hadir. Ternyata itu membuat para penyiar lebih enjoy dengan tidak secara langsung berhadapan dengan para pendengar. Kegiatan yang sudah ada sejak 2003 ini sempat terhenti 2 tahun, namun mulai 15 Desember 2019 telah dimulai kembali karena banyak pendengar yang sudah merindukan kehadiran English On Air lagi, sungguh menjadi semangat untuk berkarya kembali.
Disqus Comments